Assalamu'alaikum


Rabu, 16 Maret 2011

CARA CEPAT BELAJAR AL-QUR'AN

Cara mudah belajar  membaca Al-Qur'an itu secara garis besar seseorang
harus menguasai 5 hal berikut:

1. Menguasai huruf hijaiyyah yang berjumlah 28 huruf berikut
makharijul hurufnya. Hal ini dikarenakan untuk bisa membaca Al-Qur'an,
90 % ditentukan oleh penguasaan huruf hijaiyyah dan selebihnya 10 %
lagi sisanya seperti tanda baca, hukum dan lain–lain. Namun saat ini
metode menghafal huruf hijaiyyah 28 huruf dapat dilakukan lebih cepat
seperti menggunakan metode titian kata, tanda bentuk, dan sebagainya).

2. Menguasai tanda baca (a, I, u atau disebut fathah, kasrah, dan
dhommah). Tanda baca di dalam huruf hijaiyyah ternyata sama dengan
cara kita mengeja huruf latin dengan istilah vocal (huruf hidup).
Hanya perbedaannya di dalam huruf Arab Cuma mengenal vocal A, O, I,
dan U, sedangkan huruf latin terdapat vocal E. jika di huruf latin
huruf B bertemu dengan U menjadi BU, maka sama juga dengan huruf Arab,
Ba' sama dengan huruf B jika bertemu tanda Baca U (dhommah) maka
dibaca BU.

3. Menguasai isyarat baca seperti panjang, pendek, dobel (tasydid),
dan seterusnya. Isyarat baca panjang dan pendek Al-Qur'an sama juga
seperti kita mengenal ketukan di dalam tanda lagu. Karena Al-Qur'an
juga mengandung unsur irama lagu yang indah.

4. Menguasai hukum-hukum tajwid seperti cara baca dengung, samar,
jelas dan sebagainya. Begitu pula tidak ada kesulitan dalam belajar
tajwid karena sudah ditemukan formulasinya seperti cukup menghafal
tanda dan cara bacanya, bahkan kalau tidak ingin repot sudah disusun
Al-Qur'an plus tajwid menggunakan tanda warna-warni bagi mereka yang
belum bisa. Latihan yang istiqamah dengan seorang guru yang ahli. 

Di dalam membaca al-Qur'an, setiap Qori' (pembaca Al-Qur'an) harus
membacanya sesuai dengan hukum tajwid seperti makharijul huruf (tempat
keluarnya huruf), tanda baca, panjang pendek, hukum nun mati dengung,
samar, jelas dan sebagainya. Selain itu di dalam membaca Al-Qur'an
terdapat dua irama yaitu murattal (membaca perlahan-lahan tanpa
menggunakan irama lagu) dan tilawah atau nagham yaitu membaca
menggunakan irama tertentu.

Selamat mencoba...



sumber, http://agussyafii.blogspot.com

Rabu, 23 Februari 2011

10 cara menghadapi rasa minder

  1. Formulasikan dan camkan di pikiran anda tentang gambaran mental diri anda sendiri yang sukses. Pertahankan gambaran didi ini, dan jangan pernah biarkan menjadi kabur. Otak anda akan berusaha keras mangembangkan dan merealisasikan gambaran ini. Jangan pernah berpikir diri anda gagal; jangan pernah meraguka relita imajinasi mental tentang kesuksesan. Benak kita selalu berusaha keras mewujudkan apa yang digambarkan. Karena itu, selalulah menggambarkan “kesuksesan” tak peduli berapa buruknya keadaan fakta yang tampak kala.
  2. Setiap kali pemikiran-pemikiran negatif tentang kekuatan personal amda muncul diotak, segeralah menyuarakan pemikiran-pemikiran positif untuk menghadangnya.
  3. Jangan membangun rintangan-rintangan dalam imajinasi anda sendiri. Kikis setiap rintangan itu. Kurangilah hingga sedikit mungkin. Segala kesulian harus dipelajari lalu dihadapi secara efisien dengan tujuan untuk disingkirkan.
  4. Jangan kagum berlebihan pada seseorang sehingga anda mencoba anda meniru dia. Tak seorang pun bener-benar bisa menjadi dia selain dia sendiri. Ingat meski dia berpenampilan dan berprilaku sangat percaya diri, tak jarang mereka juga punya perasaan takut atau ragu.
  5. Sedikitnya sepuluh kali sehari, ulangi kata-kata dinamis ini; ”Jika tuhan bersama saya, siapa yang bisa menghalangi saya?”. Ucapkan kalimat itu SEKARANG dengan perlahan tapi mantap untuk membangkitkan kepercayaan diri sendiri.
  6. Cari penasihat yang kompeten untuk konsultasi sehingga anda lebih mudah memahami mengapa anda melakukan hal yang anda lakukan. Pelajari akar dari rasa rendah diri dan keraguan yang sering mulai muncul pada masa anak-anak. Pengetahuan terhadap diri sendiri itu bisa menggampangkan penyembuhan.
  7. Sedikitnya sepuluh kali dalam sehari, latihan penegasan berikut ini. Ulangi kata-katanya dan ucapkan dengan keras jika mungkin.”Saya bisa melakukan segalanya melalui Tuhan yang telah memperkuat saya”. Ulangi kalimat itu SEKARANG. Perntataan ajaib itu obat paling mujarabuntuk mengatasi pikiran-pikiran rendah diri.
  8. Hitung perkiraan kemampuan anda sendiri, lalu naikkan 10%. Jangan jadi egoistis, tapi kembangkan penghargaan pada diri sendiri. Yakni pada kekuatan anda yang sudah dikeluarkan Tuhan.
  9. Pasrahkan diri anda pada takdir Tuhan. Untuk melakukannya, nyatakanlah; “Saya berada di tangan Tuhan”. Lalu yakinilah SEKARANG anda menerima semua kekuatan yang anda butuhkan.”Rasakan” alirannya keseluruh tubuh anda. Yakinkan diri anda bahwa “kerajaan Tuhan ada di dalam diri anda” dalam bentuk kekuatan yang memadai untuk memenuhi tuntunan hidup.
  10. Ingatkan diri andabahwa Tuhan selalu menyertai diri anda sehingga tak ada sesuatu pun yang mengalahkan anda. Percayalah bahwa sekarang anda KEKUATAN dari Tuhan     sumber : http:/fitria35.wodpress.com